Pentingkah Breadcrumb Untuk Blog?

Pentingkah Breadcrumb Untuk Blog? Postingan ini muncul dari salah seorang sobat yang berkomentar di Cara Memborong Seluruh Halaman Page One Google, sebagai blogger yang masih belajar dalam dunia SEO maka saya mengumpulkan berbagai informasi tentang breadcrumb dan tentunya dengan melakukan analisa tentang breadcrumb.

Dan setelah saya mengumpulkan berbagai informasi serta melakukan percobaan secara akurat dan teliti tentang breadcrumb. ternyata memasang breadcrumb tidak lah baik untuk SEO, terus apa alasannya dan kenapa breadcrumb tidak baik untuk SEO?

 Tautan permanen atau permalink yang muncul di SERP akan hilang, dan ini akan mengurangi 1 poin yang sangat besar untuk meraih posisi #1 Google Search.

Membingungkan robot mesin pencari google, hal ini dikarenakan semua judul blog akan menumpuk jadi satu di /search atau label blog sobat.

Google tidak pernah menyarankan untuk memasang breadcrumb, bahkan di webmaster google tidak terpasang breadcrumb. (baca dengan baik keterangan di google mengenai breadcrumb di https://support.google.com/webmasters/answer/185417?hl=en) bahkan mesin pencari google sendiri pun tidak terpasang breadcrumb.

Blognya +Matt Cutts, Jenderalnya SEO tidak memakai breadcrumb. begitupun juga website-website besar sekelas moz.com tidak menggunakan breadcrumb.

Wikipedia yang selalu muncul di #1 di serp google tidak memakai breadcrumb.

Silahkan lihat gambar di bawah ini

Breadcrumb
Breadcrumb Untuk Blog

Urutan pertama di serp google adalah blog yang tidak memakai breadcrumb, 5 blog di bawahnya semuanya berplatform blogspot dan semuanya menggunakan breadcrumb, bahkan ada satu blog yang di bawahnya yang ber pagerank 4.

Jika alasannya "buktinya itu yang menang kontes seo pakai breadcrumb" maka itu adalah alasan yang tidak tepat, rahasia menang kontes seo adalah backlink. jika sobat ingin menang kontes seo saya sarankan menuju Backlink.

Jika ada 2 blog, memakai template dan hosting yang sama, domain dan page athority sama, judul dan isi postingan sama serta dipostingkan dalam waktu yang sama. maka blog yang tidak memakai breadcrumb lah yang akan muncul sebagai pemenang mutlak di serp google. saya yakin karena sudah berkali-kali melakukan percobaan ini.

Jika alasan sobat memasang breadcrumb adalah untuk memudahkan pembaca blog maka itu adalah alasan yang tepat. namun jika alasannya baik untuk SEO maka itu adalah sebuah kesalahan yang fatal. seperti yang sudah saya jelaskan semuanya diatas. sekian postingan mengenai breadcrumb. semoga bermanfaat.







Post Comment

Back To Top Pentingkah Breadcrumb Untuk Blog?